5 Drakor Dimainkan Aktor dan Aktris Top Tapi Ratingnya Rendah
Daftar drama yang dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas namun justru mendapatkan rating rata-rata nasional cukup rendah daripada drakor lain.
Rating drama Korea menjadi salah satu faktor terpenting yang perlu diperhatikan sebelum menonton tayangan di platform streaming resmi. Rating menjadi acuan keberhasilan sebuah drakor yang sudah tayang ke publik.
Untuk mencari rating tinggi, tidak sedikit drama Korea dibintangi oleh para aktor atau aktris papan atas. Namun sayangnya, terdapat beberapa drama yang justru memiliki rating rendah padahal diperankan pemain bintang.
Daftar Drakor dengan Rating rendah yang Dibintangi Pemain Film Top
Menciptakan drama dengan mengumpulkan para pemain bintang memiliki tujuan untuk membuat rating semakin bagus. Berikut ini adalah beberapa drama yang ratingnya rendah meskipun sudah dibintangi pemain film top.
1. Chimera
Chimera merupakan drakor yang dimainkan bintang Squid Game yakni Park Hae Soo dan aktris dari Fantastic Beasts, Claudia Kim. Dalam drama ini juga dibintangi oleh Lee Hee Joon.
Drama Chimera mengisahkan detektif yang menyelidiki sebuah kasus ledakan pada 35 tahun lalu. Walaupun banyak bintang pemain di dalamnya, namun serial ini hanya mendapatkan rating rata-rata nasional 1,5 persen.
2. Happiness
Happiness menjadi salah satu drakor yang sangat populer, namun memiliki rating rendah. Karena pada episode 6, drama ini hanya memperoleh rating 3 persen saja, salah satu faktornya adalah jam tayang terlalu malam.
Pemeran utama drakor Happiness adalah Park Hyung Sik dan Han Hyo Joo. Alurnya menceritakan tentang persebaran penyakit menular di apartemen sebuah kota besar.
3. Reflection of You
Tayang perdana pada 13 Oktober lalu, Reflection of You dibintangi oleh Shin Hyun Bin dan Go Hyun Jung. Namun sayangnya, drama ini hanya meraih rating rata-rata nasional sebanyak 2,7 persen pada episode 12.
4. Inspector Koo
Inspector Ko merupakan drama yang dibintangi oleh Kim Hye Joon dan Lee Young Ae dengan rating episode 8 hanya 2,1 persen. Drama yang tayang pada tahun 2021 ini menceritakan tentang penyelidikan kasus pembunuhan.
5. Melancholia
Terakhir, Melancholia melengkapi daftar drakor rating terburuk padahal sudah dibintangi Lee Do Hyun. Drama ini hanya meraih rating 1,6 persen ditambah banyaknya penonton memberi kritik pada serial Melancholia.