TREASURE Comeback 2025 dengan Love Pulse, Berhasil Tembus 1 Juta Pre-Order

TREASURE comeback 2025 menjadi salah satu hal yang paling ditunggu dengan membawakan album terbaru bertajuk Love Pulse dan lagu utama berjudul Paradise.

TREASURE Comeback 2025 dengan Love Pulse, Berhasil Tembus 1 Juta Pre-Order

TREASURE resmi comeback dengan membawakan mini album terbaru yang bertajuk Love Pulse pada 1 September 2025 pukul 18.00 KST. Fenomena TREASURE comeback 2025 mencuri perhatian para penggemar di seluruh dunia.

Kembalinya grup asuhan YG Entertainment ini langsung disambut oleh penggemar global dengan antusiasme tinggi. Album ini juga menjadi karya yang menawarkan suasana retro modern dan menghadirkan sisi musikalitas lebih matang.

TREASURE Comeback 2025 dengan Album Bertajuk Love Pulse

Dikutip dari buku yang berjudul Seventeen Daebak, Kim Wooreum, (2022:2), K-Pop adalah sebuah jenis musik populer yang endemik di Korea Selatan. Budaya ini sebenarnya tidak sepenuhnya asli Korea, tetapi bercampur dengan budaya lain, khususnya budaya Amerika.

Kabar TREASURE comeback 2025 membawa album yang tidak biasa karena menggambarkan rangkaian cerita tentang cinta melalui beragam emosi. Sebelum resmi diluncurkan, Love Pulse berhasil menorehkan rekor luar biasa, yakni melampaui 1 juta pre-order.

Pencapaian tersebut berhasil diraih TREASURE hanya kurang waktu satu bulan sejak penjualan dibuka pada 4 Agustus. Hal ini membuktikan bahwa dukungan fanbase global TREASURE sangat kuat.

Album ini digambarkan sebagai karya yang menyalurkan beragam bentuk emosi cinta. Setiap lagu di dalamnya mencerminkan perjalnaan cinta dengan warna yang variatif, serta berusaha memperlihatkan spektrum emosi lebih kuat terhadap penggemar.

Nuansa retro yang ada di album ini menjadi ciri khas utama dari Love Pulse. YG Entertainment juga menyebutkan bahwa sentuhan tersebut dihadirkan guna memberikan pengalaman mendengar musik lebih segar dan tetap akrab di telinga.

Dalam album Love Pulse terdapat lagu utama berjudul Paradise. Lagu ini dipilih dengan mengusung genre disco funk dengan menghadirkan brass ceria yang dipadukan dengan bass groovy.
Selain itu, elemen-elemen lagu dengan daya tarik unik berbeda dibandingkan dengan rilisan lagu TREASURE sebelumnya. Selain musiknya, video klip Paradise juga berhasil mencuri perhatian dengan nuansa pesta dan visual penuh warna.

Para member tampil secara energik dan ceria, sehingga menciptakan suasana yang lebih menyenangkan. YG Entertainment menggambarkan hal ini sebagai surga versi TREASURE dan diharapkan mampu membawa pendengar larus ke dalam suasana bahagia.

Pencapaian besar TREASURE melalui album ini membuat keberadaannya semakin populer. TREASURE comeback 2025 akan ditunggu dengan digelarnya tur konser dunia di waktu mendatang.