Mengenal Profil Member BTS dan Fakta Masing-masing
K-Music
Kepopuleran BTS kian melambung setelah merilis lagu Yet to Come bulan ini. Army lama tentu sudah mengenal profil dari semua member BTS baik dari yang termuda hingga paling tua. Berikut informasi mengenai 7 profil member BTS. Jika Anda belum mengenalinya, temukan infonya di bawah ini.
Kim Tae Hyung (V)
sumber gambar : herstory.co.id
Member BTS ini terdiri dari 7 orang dengan kelahiran 92 sampai 97. Pemilik nama asli Kim Tae Hyung ini merupakan member BTS yang mempunyai nama panggung V. Pria kelahiran 30 desember 1995 ini merupakan member BTS yang lancar berbicara dengan bahasa Jepang.
Member BTS satu ini merupakan orang yang kidal dan mempunyai kegemaran di dunia perolahragaan. Fakta tentang V yaitu pernah masuk dalam wajah paling tampan 2017 dan mendapat urutan pertama dari 100 kandidat.
Jimin 95
sumber gambar : holopis.com
Berikutnya, ada member BTS kelahiran tahun 95 bernama Jimin. Nama asli member ini adalah Park Ji Min. Sebelum bergabung menjadi member BTS, Jimin pernah menjadi siswa terbaik tarian modern di Busan High Scool of Arts.
Sedari kecil, hoby Jimin memang menari, hingga akhirnya hoby tersebut bisa tersalurkan dengan dirinya bergabung di BTS. Jimin selain senang menari juga dikenal sebagi orang yang tidak menyukai sayur bayam.
J Hope
sumber gambar : forbes.com
Member ke 4 di BTS ini adalah J Hope. Pria kelahiran Gwangju ini mempunyai nama asli Jung Ho Seok. J Hope lahir pada tanggal 18 Februari 1994 dan mempunyai seorang kakak bernama Me Ji Woo. Sebelum memulai debutnya di BTS, member tampan ini pernah mengikuti B.A.P.
Selain bisa menari dan Rap J Hope dulunya adalah pemain tenis yang pernah meraih medali perunggu. Perjalanan karir J Hope awalnya juga tidak mulus, karena sebelum tergabung di BTS dirinya pernah mencoba mendaftar di JYP Entertainment.
Jungkook
sumber gambar : faktualnews.co
Mari beralih ke profil member BTS termuda bernama Jungkook. Pemilik nama asli Jeon Jungkook ini merupakan pria kelahiran Busan tahun 1997. Di antara 7 member Jungkook adalah yang paling muda. Di dalam boy grupnya pria ini mendapatkan julukan “golden maknae.
Selain menjadi member termuda, Jungkook juga yang memiliki penguasaan berbahasa paling banyak. Member satu ini bisa berbahasa Korea, Jepang dan Inggris.
Suga
sumber gambar : theasianparent.com
Merupakan member tertua kedua setelah Kim Seog Jin, member BTS ini bernama Suga. Di BTS Suga mengambil bagian sebagai rapper line. Pria yang lahir di Daegu tahun 1993 maret ini pernah menempuh pendidikan dengan jurusan seni liberal Global Cyber University.
Pemilik nama asli Min Yoon Gi ini memiliki nama panggung yang diberikan oleh BigHIT. Nama Suga sebenarnya terinspirasi dari sugar yang manis seperti wajah Min Yoon Gi ini.
Kim Seok Jin
sumber gambar : liputan6.com
Member BTS selanjutnya adalah Kim Seok Jin. Pria yang dikenal dengan Jin ini merupakan member BTS yang usianya paling tua. Lahir di Anyang pada tahun 1992, di BTS Jin mendapatkan posisi sebagai vokalis. Meskipun usianya tidak muda lagi, namun ketampanan Jin tetap terpancar.
Member BTS ini ternyata keluarganya adalah seorang CEO perusahaan. Tidak heran bila dulunya Jin pernah menempuh pendidikan diluar Negeri yaitu Australia ketika SMA.
RM (Rap Moster)
sumber gambar : jernih.co
Profil member BTS berikutnya adalah RM. pemilik nama asli Kim Najoon ini di BTS posisinya sebagai leader. RM lahir di tahun 1994 tepatnya pada 12 September. Seperti nama panggungnya, member BTS satu ini adalah yang paling jago rap di antara member lainnya.