Meski Belum Lama, grup Kpop Baru Debut berikut Sudah Cukup Melejit
K-Music
Membicarakan tentang industri hiburan Korea Selatan memang nggak ada habisnya. Terutama saat banyak grup debut, persaingan idol K-pop makin tinggi dalam merebut hati penggemarnya. Namun, tidak semua idol k-pop yang baru debut mengalami kesulitan saat awal debutnya. Beberapa nama grup kpop baru debut bahkan ada yang langsung melejit.
Tak semata-mata karena di bawah naungan agensi besar, faktor lagu yang easy listening dengan visual anggota grup yang menarik juga menjadi alasan kenapa beberapa grup baru debut ini bisa langsung diterima masyarakat. Kira-kira, grup idol kesayanganmu ada dalam daftar di bawah atau tidak ya?
Secret Number
Secret Number adalah grup kpop yang baru debut pada 19 Mei 2020 lalu. Berada di bawah naungan Vine Entertainment, grup tersebut cukup meledak di Indonesia. Ini karena salah satu anggotanya berkewarganegaraan Indonesia, Dita Karang namanya.
Grup yang memiliki 5 orang anggota dan debut dengan album yang bertajuk ‘Who Dis?’ tersebut bahkan masuk nominasi untuk Artis Pendatang Baru Terbaik dalam Mnet Asian Music Award pada tahun 2020. Mereka juga masuk nominasi untuk Artis Pendatang Terbaru Terbaik dalam Seoul Music Award.
AESPA
SM Entertainment baru-baru ini mengeluarkan grup idol kpop terbarunya yang diberi nama AESPA. Tak main-main, AESPA memiliki 4 anggota dengan kecantikan dan kemampuan suara mereka yang mumpuni. Idol grup yang debut pada 17 November 2020 dengan merilis sebuah lagu yang berjudul Black Mamba ini langsung jadi hits di berbagai negara.
Tidak sampai di situ, AESPA kemudian menyabet penghargaan sebagai Artis Pendatang Baru Terbaik dalam ajang Penghargaan Musik Seoul. Pun pada 5 Februari 2021, AESPA melakukan comeback yang dengan lagu berjudul ‘Forever’ yang langsung disambut hangat penggemarnya.
ITZY
Grup kpop baru debut yang langsung melejit di awal kemunculannya adalah ITZY yang berada di bawah naungan JYP Entertainment. Beranggotakan Yeji, Lia, Ryujin, Chaeryeong, dan Yuna, ITZY debut pada 11 Februaei 2019 dengan merilis album single yang berjudul It’s Different.
Meski baru debut 2 tahun, penghargaan yang didapatkan ITZY tak main-main. Mulai dari Artis Pendatang Baru Terbaik untuk Asian Artist Award, hingga berhasil masuk dalam nominasi bergengsi lain. Lagu DALLA DALLA kepunyaan mereka juga berhasil meraih 14 Juta viewers hanya dalam waktu 24 jam.
Treasure
Beranggotakan 12 anggota yang berdiri di bawah agensi JG Entertainment, Treasure memulai debutnya pada 2019 lalu. Awalnya memiliki 13 anggota, para anggota Treasure ini harus menunggu lama untuk kemudian debut dan melejit lewat berbagai karyanya.
Menariknya, album debut mereka yang bertajuk The First Step: Chapter One berhasil terjual lebih dari 100.000 dalam masa pre-ordernya! Tak main-main, Treasure juga mendapatkan penghargaan Rookie Artist of The Year dalam ajang Golden Disk Award 2021.
Bae173
Siap mencuri perhatian perempuan-perempuan di seluruh dunia, ada Bae173 yang dibentuk oleh agensi PocketDol Studio. Visual anggotanya memang menarik dan tampan, nampun kemampuan suara dan koreografi mereka jelas tak diragukan.
Hal ini karena beberapa dari mereka adalah jebolan ajang pencarian bakat musik. Hebatnya, lagu debut mereka yang berjudul ‘Crush On U’ telah meraih viewers mencapai 10 juta hanya dalam waktu 2 minggu!
Itu lah daftar grup kpop baru debut yang langsung melejit dan siap mengambil hati Anda penggemar dunia entertainment Korea Selatan. Semua tak hanya mengandalkan visual, tapi juga kemampuan bernyanyi dan menari yang hebat. Anda siap mendukung grup yang mana nih?