Objek Wisata di Gangnam Paling Menarik Dikunjungi

K-Lifestyle

Objek Wisata di Gangnam Paling Menarik Dikunjungi
sumber gambar : dreamstime.com

Gangnam merupakan salah satu daerah yang terkenal di Korea. Bahkan untuk memanjakan para wisatawan yang berlibur ke sana, Gangnam menyediakan tempat wisata yang sangat recommended. Berikut ini daftar beberapa objek wisata di Gangnam yang wajib Anda kunjungi.

Bonguensa Temple

sumber gambar : visitkorea.or.kr

Boungensa Temple merupakan salah satu objek wisata recommended yang ada di Gangnam. Tempat wisata tersebut berupa kuil Budha. Masyarakat Korea dan orang-orang yang berlibur ke Gangnam tidak akan luput untuk mengunjungi kuil Budha yang satu ini.

Selain menyajikan pemandangan yang indah, kuil tersebut juga dilengkapi dengan penginapan yang bisa Anda sewa semalam saja. Lebih menariknya lagi, Anda juga bisa sembari belajar tentang ajaran Budha sembari menikmati lingkungan yang sangat menenangkan.

Gangnam Station

sumber gambar : commons.wikimedia.org

Tempat wisata di Gangnam selanjutnya yaitu Gangnam Station. Saat berkunjung ke Korea, tempat ini wajib Anda kunjungi. Pasalnya, siapapun yang berkunjung ke Gangnam Station akan merasa puas karena di sana terdapat banyak spot foto menarik..

Selain itu, di sekitar Gangnam Station juga terdapat pusat perbelanjaan dan sederet kafe yang bisa Anda hampiri. Jangan lupa juga untuk mengabadikan momen indah di Gangnam Station dengan berfoto di depan tulisan “Gangnam Style”.

Seolleung & Jeongneung Royal Tomb

sumber gambar : theseoulguide.com

Selain kedua tempat di atas, Gangnam juga memiliki objek wisata lain bernama Seolleung & Jeongneung Royal Tomb. Tempat tersebut merupakan salah satu situs warisan dunia UNESCO. Bagi Anda yang belum tau, kompleks ini merupakan makam Seolleung dan Jeungneung.

Starfield Library

sumber gambar : citron-shiso-leaf.com

Bagi Anda yang suka membaca, wajib sekali datang ke Starfield Library jika tengah berkunjung ke wilayah Gangnam. Perpustakaan yang terdapat di dalam COEX Mall tersebut memiliki tempat yang luas. Bahkan, koleksi buku yang dimiliki objek wisata di Gangnam tersebut lebih dari 40.000 buku.

Buku apapun yang Anda cari dijamin ada, mulai dari yang bergenre humaniora, ekonomi hingga non fiksi. Selain terbuka lebar bagi siapa saja yang ingin membaca buku, perpustakaan tersebut juga sering digunakan sebagai tempat acara yang berkaitan dengan buku.

Cheongdam Fashion Street

sumber gambar : trazy.com

Tempat wisata di Gangnam berikutnya yaitu Cheogdam Fashion Street. Bagi Anda yang suka menonton drama Korea, Cheongdam Fashion Street sering muncul dalam drama. Tempat tersebut banyak menyediakan fashion yang berasal dari brand-brand mewah.

Jika Anda ingin berswa foto di tempat yang elegan berlatar kemewahan, Cheongdam Fashion Street merupakan pilihan yang paling tepat. Anda bisa memilih spot foto yang sekiranya bisa membuat hasil jepretan tampak mewah dengan latar belakang fashion dari brand dunia.

Coex Aquarium

sumber gambar : wikipedia.org

Jika Anda sudah lelah dengan hiruk pikuk kota yang panas dan banyak asap, sebaiknya sisihkan waktu untuk berkunjung ke Coex Aquarium. Tempat wisata berupa aquarium ikan raksasa di Gangnam tersebut terletak di dalam COEX Mall.

Jika Anda berkunjung ke aquarium ini, pasti akan merasakan sensasi yang berbeda. Aquarium raksasa tersebut memiliki koleksi ikan yang sangat bervariasi. Bahkan untuk menarik minat para pengunjung, ada atraksi yang akan dipertunjukkan di jam-jam tertentu.

Aquarium tersebut tentu sangat recomended untuk mengisi waktu libur Anda bersama keluarga. Tidak hanya menyaksikan ikan warna-warni yang berenang dalam aquarium besar, Anda juga bisa sembari belajar mengenal jenis-jenis ikan.

Saat berkunjung ke Gangnam, jangan lupa untuk mampir ke objek wisata yang ada di sana. Objek wisata di Gangnam sangat banyak dan dijamin akan membuat liburan Anda menjadi lebih berkesan. Di antara sederet tempat wisata di atas, mana yang ingin Anda kunjungi?