Sejarah Perjalanan IKON yang Akan Comeback Bulan Mei
K-Music
Sebagai boyband bertalenta , IKON memiliki banyak penggemar di luar negara Korea, termasuk Indonesia. Banyak remaja yang mengidolakan Chanwoo, Choi HyuSunk, Junkyu, dan kawan-kawan. Kesuksesan tersebut tentu hasil perjuangan dan berbagai cerita sejarah perjalanan IKON.
Debut
Dilansir dari YG Entertainment, IKON memulai debut resminya pada 15 September 2015. Pra singlet yang diterbitkan saat itu adalah My Type. Tanpa diduga, video tersebut mampu tertonton 1,7 juta kali dalam kurun waktu 24 jam di YouTube.
Berkat lagu My Type pula IKON memperoleh kemenangan di acara musik. Melihat antusiasme masyarakat yang menyukai karya mereka, IKON akhirnya merilis separuh dari album perdananya pada 1 Oktober 2015. Setelah itu, peluncuran full album dilakukan pada 2 November 2015.
Mengikuti Ajang Survival Win: Who Is Next
sumber gambar : seoulbeats.com
Cerita lain dari IKON sebelum terjun ke dunia musik, yaitu pernah berpartisipasi dalam ajang survival Win: Who Is Next. Acara tersebut digelar pada Agustus 2013. Dalam ajang tersebut, mereka dibagi menjadi 2 tim, yaitu tim Winner dan tim IKON.
Tim Winner berisikan Kang Seun Yoon, Mino, Kim Jin Woo, Lee Seung Hoon, dan Nam Tae Hyun. Sedangkan, tim IKON sendiri beranggotakan Kim Jin Hwan, Song Yun Hyeong, Koo Jun Hoe, Kim Hanbin, Kim Dong Hyuk, dan Bobby.
Menariknya, kedua tim tersebut harus bersaing antara satu dengan yang lainnya. Siapapun yang menjadi pemenangnya akan didebutkan atau dipromklamirkan sebagai sebuah grup. Sayangnya, IKON tidak dapat memenangkan ajang tersebut.
Mengikuti Ajang Survival Mix & Match
sumber gambar : seoulbeats.com
Tak ingin menyerah setelah kalah di ajang sruvival WIn: Who Is Next, IKON kembali mencoba peruntungan dengan mengikuti ajang survival Mix & Match. Acara ini diselenggarakan oleh pihak yang sama, yaitu YG Entertainment.
Member yang pertama kali lolos sebagai anggota baru adalah Hanbin, Jin Hwan, dan Bobby. Sedangkan Dong Hyuk, Yun Hyeong, dan Jun Hoe harus kembali bertarung dengan peserta lainnya. Ketiga peserta tersebut yaitu Jung Jin Hyeong, Jung Chan Woo, dan Yang Hong Seok.
Setelah melalui berbagai tahapan seleksi yang ketat, akhirnya YG Entertainment mengumumkan secara resmi lahirnya grup baru bernama IKON. Pada saat terbentuk pertama kali, anggota dari IKON adalah Bobby, Jin Hwan, Hanbin, Jun Hoe, Dong Hyuk, Yun Hyeong, dan Jung Chan woo.
Konser Pertama dan Jumpa Penggemar
Sejarah perjalanan IKON dilanjutkan dengan konser perdana mereka yang digelar pada 3 Oktober 2015. Lokasi yang dipilih saat itu adalah Seoul Olympic Gymnastic Arena dengan daya tampung sekitar 13 ribu penonton.
Konser tersebut disiarkan secara langsung melalui aplikasi V Naver dengan jumlah penonton Online mencapai lebih dari 500 ribu. Pada saat konser akan berakhir, IKON mengumumkan nama penggemar mereka dengan nama IKONIC.
Keberhasilan konser perdana IKON membuatnya segera melakukan jumpa fans di Jepang. Beberapa kota yang dijadikan sebagai tujuan utama di Jepang diantaranya Tokyo, Fukouka, Aichi, dan Osaka. Pertemuan tersebut dihadiri 26 ribu penggemar.
Era Love Scenario
IKON kembali meluncurkan album keduanya dengan judul Return yang dirilis pada 25 Januari 2018. Lagu utama dari album tersebut adalah Love Scenario. Lagu tersebutlah yang menjadi titik popularitas IKON semakin naik dan dikenal oleh banyak orang.
Kilas balik sejarah perjalanan IKON diatas membuktikan bahwa tidak ada kesuksesan yang instan. Setiap usaha akan mengalami dinamika dan hempasan badai yang cukup berat. Jika menginginkan kesuksesan praktis, maka puncak karir tersebut tidak akan bertahan lama.