4 Konsep Unik Grup K-Pop, Mulai Campuran Hingga Grup Virtual
Konsep unik grup K-Pop yang membawakan grup virtual, beranggotakan campuran laki-laki dan perempuan, berisi mamah muda, hingga member non Asia.
Dunia hiburan Korea selalu berinovasi agar tidak monoton, hal ini dibuktikan dengan munculnya konsep unik grup K-Pop. Grup K-Pop yang telah populer di Korea Selatan umumnya memiliki penggemar dalam jumlah besar.
Namun, tidak sedikit cara baru untuk menarik fans di berbagai kalangan dengan menerapkan konsep berbeda dari grup K-Pop biasanya. Yuk simak daftar 4 grup K-Pop yang memilih konsep berbeda berikut.
Daftar 4 Konsep Unik Grup K-Pop yang Jarang Ada Sebelumnya
Menjadi berbeda dari yang lain memang bukan hal salah karena dapat mewujudkan ambisi besar dalam meraih kesuksesan. Berikut adalah 4 konsep paling unik yang diterapkan pada grup K-Pop di bawah.
1. Anggota Campuran
sumber gambar : teenvogue.com
Agensi DSP Media menaungi grup K-Pop bernama KARD yang di dalamnya terdapat member campuran antara laki-laki dan perempuan. Keempat anggota dalam grup ini adalah dua pria dan dua perempuan.
Member pria bernama BM dan J. Seph, sedangkan untuk anggota perempuan bernama Jiwoo beserta Somin. KARD sudah debut sejak tahun 2017 dengan merilis mini album berjudul Hola Hola.
2. Grup Virtual
sumber gambar : aitimes.kr
Siapa sangka inovasi terbaru industri musik Korea adalah menciptakan grup K-Pop virtual. Beberapa contohnya adalah DTDTGMGN, Eternity, Mave, hingga debutan terbaru yakni Naevis sebagai avatar grup aespa.
Konsep unik grup K-Pop virtual ini diciptakan oleh desainer situs web yang ahli memanfaatkan AI atau kecerdasan buatan. Ada yang dinyanyikan oleh mesin, namun beberapa juga dinyanyikan suara manusia asli.
3. Tidak Melulu Soal Korea atau Asia
sumber gambar : ngopibareng.id
Sebagai orang awam, pecinta K-Pop pasti mengira bahwa grup-grup musik dari sang idola diisi oleh member asal Korea Selatan saja. Namun, konsep unik dalam membuat grup K-Pop sekarang tidak melulu diisi orang Korea ataupun Asia.
Seperti BLACKSWAN yang memiliki lima member berasal dari negara-negara non Asia.
4. Member Berisi Mamah Muda
sumber gambar : popjustice.com
MAMADOL menjadi bukti bahwa konsep grup K-Pop harus unik karena anggotanya berisi enam mamah muda. Pembentukan grup K-Pop MAMADOL sebenarnya diawali dari program variety tvN bernama Mama the Idol.
Beberapa konsep unik grup K-Pop menambah warna dalam industri musik Korea Selatan untuk mendapatkan perhatian luas dari seluruh penjuru dunia.