Makanan Khas Jeonju Korea Selatan

K-Food

Makanan Khas Jeonju Korea Selatan
sumber gambar : visitkorea.or.id

Jeonju merupakan kota yang kaya akan cita rasa. Tak heran jika Jounju menjadi destinasi pilihan untuk berburu kuliner di Korea Selatan. Berikut makanan khas Jeonju Korea Selatan yang wajib Anda cicipi saat berkunjung ke sana.

Dakgalbi

dalgakbisumber gambar : cookpad.com

Dakgalbi ini dapat dengan mudah Anda temui saat berkunjung ke Jeonju, mengingat hampir setiap restoran di sana menyediakan menu ini, terutama ketika Anda sedang berkunjung ke Hanok Village.

Dakgalbi merupakan hidangan yang bahan utamanya daging ayam. Daging ayam yang telah dipotong tersebut diolah dengan cara ditumis bersama saus gochujang beserta rempah-rempah yang membuat cita rasanya menjadi kian nikmat.

Bila Anda pergi ke restoran untuk memakan Dakgalbi, maka pesanlah satu porsi untuk dibungkus dan dimakan di hotel atau tempat penginapan. Hal ini karena hidangan dakgalbi cukup awet dan tidak cepat basi.

Tteokgalbi

tteokgalbisumber gambar : tasteatlas.com

Jika dakgalbi menjadikan daging ayam sebagai bahan utamanya, maka tteokgalbi memiliki bahan utama berupa daging iga sapi yang dilunakkan dan diuleni sehingga memiliki tekstur yang lembut dan empuk.

Proses mengolahnya yang diuleni selayaknya pada saat membuat kue beras khas Korea (Tteoppokki) inilah yang kemudian membuat hidangan ini disebut sebagai tteokgalbi.

Jeonju Bibimbap

jeonju-bimbimbapsumber gambar : jeonjucity.kr

Bibimbap adalah makanan khas Jeonju Korea Selatan yang paling terkenal. Apabila masyarakat lokal ditanyai tentang makanan apa yang harus dimakan saat berkunjung ke Jeonju, maka bibimbap akan menjadi makanan pertama yang direkomendasikan.

Jeonju bibimbap telah diakui sebagai bibimbap dengan cita rasa terbaik di Korea Selatan. Hidangan nasi yang dicampur sayuran dan daging ini memiliki cita rasa yang sangat segar.

Untuk membuatnya, nasi harus terlebih dahulu dimasak dengan kaldu sapi agar gurih, baru kemudian dapat dicampurkan dengan sayuran yang telah dibumbui, daging, dan kuning telur.

Kongnamul Gukbap

kongnamul-gukbap-jeonjusumber gambar : hapskorea.com

Kongnamul Gukbap merupakan sup yang berisikan kecambah atau taoge, lembaran nori, dan telur rebus. Sup ini biasanya dikonsumsi di pagi hari sebagai hidangan untuk sarapan, karena dapat dikatakan sangat baik untuk kesehatan pencernaan.

Sup yang biasanya dikonsumsi oleh orang Korea ini, pada umumnya selalu disajikan bersama dengan minuman soju. Selain soju, Kongnamul Gukbap juga dapat disandingkan dengan minuman khas Jeonju seperti makgeolli.

Makgeolli merupakan minuman keras yang terbuat dari anggur dan beras tanpa disaring di Korea Selatan. Makgeolli ini dapat juga ditemui di bar yang ada di Jeonju, mengingat Kota Jeonju memang terkenal dalam menyajikan moju yang memiliki arti Ibu dari segala minuman keras.

Squid/Octopus Skewer

squid-octopus-skewer-jeonjusumber gambar : livingnomads.com

Bila sate ayam terlalu biasa untuk Anda sebagai orang Indonesia, maka di Jeonju terdapat sate gurita. Sate gurita ini memiliki tekstur yang cukup kompleks, yakni terasa renyah dan satu sisi tetap juicy ketika berada di dalam mulut Anda.

Tentunya sate gurita ini tidak dimakan bersama dengan bumbu kacang, melainkan dengan saus gochujang, dan saus khas Korea lainnya. 

Sate gurita ini merupakan makanan pinggir jalan yang sangat popular, karena di sepanjang jalan Kota Jeonju ada banyak yang menjualnya. Anda juga dapat menjumpai sate gurita ini di Nambu Market atau di sekitar Wisata Jeonju Hanok Village.

Cheese Chicken Skewer

cheese-chicken-skewer-jeonjusumber gambar : hanachrisntyjioe.blogspot.com

Bila di Indonesia sate ayam di sajikan dengan saus kecap ataupun bumbu kacang, maka di Jeonju Anda dapat menjumpai sate ayam yang dibalur dengan keju yang lumer. Tak hanya keju saja, untuk menikmati Cheese Chicken Skewer ini disediakan juga beragam pilihan bumbu.

Pilihan bumbu yang disediakan pun beragam, mulai dari yang tak pedas hingga yang memiliki cita rasa pedas. Pengunjung dapat bebas memilih sesuai selera mereka untuk menggunakan bumbu sambal mana pun.    

Itulah beberapa makanan khas Jeonju Korea Selatan yang dapat menjadi referensi Anda. Dari makanan terebut, makanan mana yang paling menggiurkan lidah Anda?